-->

Pengertian Modus: Apa itu Modus?

Advertisement
Pengertian Modus: Apa itu Modus? | Modus adalah data yang paling sering muncul dalam kumpulan data atau data yang mempunyai frekuensi terbesar. Jika semua data mempunyai frekuensi yang sama berarti data-data tersebut tidak memiliki modus, tetapi jika terdapat 2 data yang mempunyai frekuensi tersebut maka data-data tersebut memiliki 2 modus dan seterusnya. Menentukan modus suatu data dapat dilakukan dengan cara mengurutkan data tersebut, kemudian menyelidiki dan mengidentifikasi data yang muncul paling banyak. Nilai data yang muncul paling banyak itulah yang menjadi modus dari suatu data. Perhatikan contoh data berikut:
  • Data = 5, 5, 5, 6, 8, 9, 9, 9, 10, 11
  • Nilai yang muncul paling banyak adalah = 5 (3 kali) dan 9 (3 kali)
  • Artinya, modus data tersebut = 5 dan 9
Jenis-jenis modus adalah sebagai berikut:
  • Unimodus: Unimodus adalah kumpulan data yang hanya memiliki satu modus.
  • Bimodus: Bimodus adalah kumpulan data yang memiliki dua modus.
  • Multimodus: Multimodus adalah kumpulan data yang memiliki lebih dari dua modus.
Sekian uraian tentang Pengertian Modus: Apa itu Modus? baca juga: Contoh Soal dan Pembahasan Distribusi Binomial

Disclaimer: Gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami disini.
Related Posts
© Copyright Pengertian Dari - All Rights Reserved - Template Created by goomsite - Proudly powered by Blogger