-->

Pengertian Daya Listrik

Advertisement
Pengertian Daya Listrik | Daya listrik diartikan sebagai besar energi listrik yang dihasilkan setiap detik. Pada setiap alat listrik selalu tercantum besarnya daya listrik tersebut. Misalkan pada sebuah lampu pijar tertulis 60 W/220 V, artinya bila lampu tersebut dipasang pada tegangan listrik 220 V akan dihasilkan daya listrik sebesar 60 W. Berdasarkan pengertian daya listrik tersebut, rumus daya listrik dapat dituliskan sebagai berikut:
P = W / t
dengan:
  • P = daya listrik (Watt)
  • W = energi listrik (Joule)
  • t = selang waktu (sekon)
Berdasarkan persamaan energi listrik W = V x I x t, rumus daya listrik dapat juga dituliskan menjadi:

P = (V x I x t) / t, maka P = V x I

Sesuai dengan hukum Ohm V = I x R dan I = V / R, dapat diperoleh rumus daya listrik selanjutnya dengan persamaan:

P = I^2 x R atau V^2 / R

Sekian uraian tentang Pengertian Daya Listrik, baca juga: Soal dan Pembahasan Fluks Magnetik dan GGL Induksi

Disclaimer: Gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami disini.
Related Posts
© Copyright Pengertian Dari - All Rights Reserved - Template Created by goomsite - Proudly powered by Blogger