-->

Apa sih iPhone BM itu? Dan Apa Kekurangannya dibandingkan dengan iPhone Resmi?

Advertisement
iPhone Black Market menjadi salah satu barang yang banyak dicari pengguna smartphone. Apa sebenarnya Black Market itu? Secara singkat barang Black Market atau biasa yang disingkat BM adalah barang yang illegal masuk pasar Indonesia tanpa melalui bea cukai. Tanpa adanya pajak tentunya barang ini bisa dipasarkan dengan harga yang jauh lebih murah.

Jadi iPhone BM adalah iPhone yang masuk pasar Indonesia tanpa melalui bea cukai dan tidak terkena pajak dan harganya lebih murah dari iPhone resmi. Seperti yang dijelaskan pada artikel sebelumnya, bisa klik link di atas untuk membaca artikel tersebut, barang BM ada beberapa macam.

Stock Harga iPhone Garansi Internasional

Macam - Macam iPhone Black Market Kelebihan dan Kekurangannya

  • Yang pertama iPhone dengan kondisi benar - benar baru yang masuk Indonesia tanpa melawati bea cukai dan pajak. Barang ini bisa disebut dengan iPhone Garansi Internasional. iPhone ini didatangkan dari luar Indonesia, biasanya Amerika dan Singapura. Karena berasal dari luar, tentunya untuk claim garansi harus ke negara tempat barang tersebut berasal. 
  • Yang kedua iPhone dengan kondisi refurbish atau rekondisi, yakni iPhone bekas dari luar yang diperbaiki atau dirubah menjadi seperti baru. Handphone ini bisa dibilang memiliki kualitas yang lebih rendah jika dibandingkan dengan iPhone BM yang lain. Karena memang kondisinya yang bekas dan diperbaiki, bukan benar - benar baru akan tetapi harganya memang lebih murah. 
  • Yang terakhir adalah iPhone Garansi Distributor. iPhone ini merupakan barang dari luar yang memasuki pasar Indonesia tanpa melalui bea cukai. Namun distributor yang mengimport barang ini memberikan garansi sendiri dan Anda bisa mengklaim garansi pada perusahaan tersebut. Beberapa distributor yang memasarkan iPhone dengan garansi adalah Platinum, BCell, The One dan lainnya. 

Disclaimer: Gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami disini.
Related Posts
© Copyright Pengertian Dari - All Rights Reserved - Template Created by goomsite - Proudly powered by Blogger